Jika saya tanya ke teman-teman, apa yang lekat dengan Kota Bandung? Pasti jawabannya tidak akan jauh dari nuansa wisata, belanja, dan kuliner lezat yang bisa dinikmati bersama udara segar nan menyejukkan khas Bandung.

Seolah mengerti dengan apa yang diinginkan wisatawan di Bandung, Go Food Bandung mengajak kami seru-seruan menikmati kuliner di Bandung sambil menikmati indahnya view Kota Bandung. Hotel Grandia yang beralamat di Jalan Cihampelas nomor 83 Kota Bandung dipilih secara tepat sebagai tempat kami berkumpul.

Begitu saya menginjakkan kaki di lobi hotel ini, sudah terasa sekali good service – nya. Apalagi saat saya memasuki kolam renang dan restoran yang langsung menghadap city view dan gunung-gunung yang mengelilingi Bandung. Pantas saja jika Presiden Jokowi di salah satu lawatannya ke Bandung memilih untuk makan siang di sini. La wong view-nya aja ciamik begini, menghadap Jalan Layang Pasopati dan Gunung Tangkuban Perahu di kejauhan. Selain itu, walikota Bandung, Ridwan Kamil, dengar-dengar juga rajin menginap di hotel ini loh, paling tidak sebulan sekali.

Wisata Bandung

View dari Grandia Hotel menghadap Jalan Layang Pasopati

Saat hari Minggu 17 September 2017 kemarin, saya dan beberapa teman foodies dan blogger berkesempatan icip-icip menu makanan yang menjadi andalan dari Grandia Hotel. Saya pribadi mencoba tomyam, mie goreng, sapi lada hitam, buah potong, dan aneka cake. Saya makan berdua sambil ditemani Akmal. Kebetulan dia sedang tidak mau ditinggal di rumah dan lagi mau ikut saya icip-icip makanan. Dari seluruh menu makanan yang saya coba, saya paling suka dengan tomyamnya. Segar, hangat, dan tidak terlalu pedas. Rempahnya terasa banget. Bahkan Akmal suka sekali dengan tomyam ini. Walau saat dia makan, satu sendok suap harus dibarengi dua kali teguk air minum. Hehehe.

Untuk teman-teman yang mungkin berencana akan datang berwisata ke Bandung, boleh loh kalau mau menginap di Grandia Hotel ini. Bisa mencoba menu tomyam seperti yang saya sukai tadi. Atau bisa juga mencoba menu lainnya. Masih ada menu seperti bebek goreng, gurame Vietnam sambal petis, steak, dimsum dan lain-lain. Secara garis besar sih menunya terbagi menjadi tiga. Ada menu Indonesian Food, Oriental, dan Western. 

Jikapun tidak sempat menginap di Grandia Hotel atau datang ke restorannya, teman-teman juga bisa kok pesan online via Go Food. Sudah tahu Go Food kan? Barangkali ada yang belum tahu, Go Food adalah layanan pesan antar makanan nomor 1 di Indonesia. Ada buanyak sekali restoran yang tergabung di jaringan Go Food ini dan Grandia Hotel salah satunya. Jika teman-teman search di Go Food, bisa menemukan resto atas nama Oriental Kitchen Grandia Hotel dan Grandia Patisseri.

Selain Grandia Hotel, di Bandung ada sekitar 2000an resto dan tempat makan lain yang juga menjadi partner Go Food. Di sekitar rumah saya saja ada beberapa yang tergabung. Lumayan lah. Kalau kelaperan dan lagi malas masak tinggal buka aplikasi GoJek dan pesan makanan via Go Food. Seperti yang baru saja saya lakukan sebelum menuliskan blogpost ini. Suami bingung mau makan malam sama apa. Saya coba tawari dengan sate Taichan. Kebetulan suami belum pernah makan sate Taichan dan dia mau saja saat saya coba menawarkan untuk memesan sate Taichan via Go Food. Kebetulan memang tidak jauh dari tempat tinggal kami, ada restoran yang menjual sate Taichan. Jadilah makan malam kami malam tadi dengan sate Taichan, hasil pesanan via Go Food. Enak dan gak perlu repot masak.

Saat ada meet up dengan pihak Go Food minggu lalu, saat ini Go Food sedang berkembang dan ingin bekerja sama dengan lebih banyak partner lagi. Supaya permintaan pelanggan bisa terpenuhi semua. Soalnya kan sekarang zamannya udah digital banget ya. Hampir semua orang akan cari referensi dan review makanan via internet. Ulasan seperti ini membantu sekali buat para konsumen mengambil keputusan mau makan apa dan dimana.

Ohya, waktu di acara Go Foodies Meet Up kemarin, kami juga belajar bagaimana menghias pastry loh. Kami diajari dari dasar dan cara menyiapkan bahannya. Sepertinya kelihatan gampang ya menghias pastry ini. Tapi ternyata sulit loh. Tidak hanya mengandalkan insting saja, tapi juga perlu ilmu tetang komposisi, kombinasi, perpaduan warna, dan juga rasa. Huehehe, buat saya yang buta tentang dunia perpastryan, ini tentunya jadi ilmu baru untuk saya.

Setelah selesai belajar menghias langsung dari chefnya, kami diberi kesempatan untuk menghias kue kami sendiri. Masing-masing peserta diberi satu buah kue untuk dihias. Bahan-bahan semuanya sudah disediakan. Tinggal bagaimana kekreatifitasan peserta saja.

Dari seluruh pastry yang sudah dihias, akan dilombakan dan diambil dua orang pemenang yang akan mendapatkan voucher dari Grandia Hotel Bandung. Pastry dinilai kerapihannya, kesesuaian komposisi warna, dan juga ketahanan dari goncangan. Siapa yang menang? Tentu saja bukan saya. 😀

Nah ini deh foto-foto keseruan event Go Foodies Meet Up di Grandia Hotel minggu lalu ya:

Wisata Kuliner di Bandung

Wisata Kuliner di Bandung

Tomyam yang sungguh menggoda

Wisata Kuliner di Bandung

Gurame Vietnam Sambal Petis

Kuliner Bandung

Fruit Salad

Blogger

Foodies dan Blogger se-Bandung Raya

Ini video waktu belajar menghias pastry yang dicontohkan oleh chef Grandia Hotel. 

https://youtu.be/mOIPvSHCdnE

_____________

GRANDIA HOTEL

Jalan Cihampelas Nomor 80-82, Kota Bandung.

 

Sekian dan sampai ketemu di tulisan berikutnya, ya! Terima kasih sudah membaca 🙂


4 Komentar

adi pradana · 22/09/2017 pada 8:49 am

Waini, salah satu aplikasi yang sangat membantu saya tuk kulineran…. sukses selalu buat Go-Jek.

Ikrom · 22/09/2017 pada 10:07 am

waini juga, acaranya asyik
bisa keliatan jembatan pasopati pula
saya suka saya suka

Yasinta Astuti · 25/09/2017 pada 8:51 am

Seru banget ya teh acaranya. Dan yang pasti makanannya oke bangeet yaaa *ngileeer >.<

Makanan Khas Bandung yang Bisa Dipesan di GO-FOOD – Armita Fibriyanti · 22/09/2017 pada 1:03 pm

[…] Baca: Keseruan GO-FOODies Meet Up di Hotel Grandia Bandung […]

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.