Dolmabahce Palace atau Istana Dolmabahce/Dolmabahçe atau Dolmabahçe Sarayı (Bahasa Turki) merupakan salah satu museum yang banyak dikunjungi wisatawan di kota Istanbul, Turki.

Istanbul merupakan kota teramai di Turki, merupakan jantung ekonomi, budaya, dan sejarah negara Turki.

Dulu Istanbul bernama Konstantinopel dan merupakan ibu kota Bizantium (Yunani) pada abad ke – 7.

Namun saat ini Ibukota Turki telah dipindah dari Istanbul ke Ankara.

Walaupun ibu kota sudah berpindah, tetap saja Istanbul menjadi kota terbesar dan terpadat.

megah dan mewah istana turki
Istana Dolmabahce Yang Mewah (sumber: millisaraylar.gov.tr)

Kenapa turis suka sekali ke sini?

Di article kali ini, aku akan tuliskan lengkap petunjuk informasi tentang Istana Dolmahbace ini spesial buat kalian yang berencana datang ke tempat wisata di Istanbul.

Kalian harus baca sampai bawah karena ada informasi tentang harga tiket masuk Dolmahbace Palace, jam bukanya, dan bahkan informasi mengenai sejarahnya.

sejarah dolmabahce palace istanbul
Kunjungi Dolmabahce Palace Istanbul Yuk

Sejarah Istana Dolmahbace dimulai sejak abad ke 15 silam.

Sultan Mehmed II sebagai sultan pertama kerajaan Ottoman/Ustmaniyyah, membangun istana pertama di Beyazit (dekat Grand Bazaar).

Sultah Mehmed tinggal di istana tersebut selama pembangunan Istana Topkapi di Sultanahmet.

Istana Topkapi ini dirancang sebagai pusat pertemuan pemerintahan dan sekolah bagi para birokrat di masa depan.

arsitektur istana dolmabahce
Yuk Berkunjung ke Sini (sumber: millisaraylar.gov.tr)

Sultan Mehmed tinggal bersama ibu, saudara perempuan, dan istrinya di Topkapi Palace.

Namun dalam perkembangannya, Sultan Mehmed kemudian lebih banyak tinggal di tepian Bosphorus yaitu daerah Besiktas.

Akibatnya daerah ini menjadi lebih ramai dan terkenal.

Pada zaman dulu, bayangkan saat penghuni istana membuka jendela atau pintu, pemandangannya langsung melihat indahnya Selat Bosphorus.

siapa yang membangun dolmabahce palace istanbul
Istana Dolmabahce Istanbul

Siapa yang memprakarsai Istana Dolmabahce?

Putra Sultan Mahmud II, Sultan Abdulmecid, menempuh pendidikan yang moderen bahkan sampai ke Paris, Perancis.

Dalam masa ini, Turki banyak dipengaruhi oleh kebudayaan barat dan Bahasa Perancis pun sempat menjadi bahasa kedua di Turki.

Sultan membangun istana baru di Dolmabahce Palace pada tahun 1856.

Istana Dolmahbace merupakan istana pertama yang dibangun setelah tahun 1453 setelah Kerajaan Ottoman menaklukkan Konstantinopel.

Dan karena Sultan lebih sering tinggal di sini, maka kepentingan Topkapi Palace pun meredup.

Tahun 1921, Kesultanan Utsmaniyyah jatuh dan Topkapi Palace pun kemudian digunakan sebagai museum sampai sekarang.

harga tiket dolmabahce palace istanbul
Gaya Arsitektur Eropa yang Kental di Dolmabahce Palace

Pada tahun 1950an, Nicogos Balyan dan Garabet Balyan membangun struktur istana dengan menggunakan gaya artitektur neo-classical dan barok dan melengkapi elemen dekorasi dengan gaya ottoman.

Perabotan yang ada di dalam Istana Dolmahbace banyak diimpor dari Perancis.

interior istana
Indah Sekali Interiornya (sumber: millisaraylar.gov.tr)

Lampu gantung kristal yang mewah dan megah langsung didatangkan dari Inggris.

Para master dan pelukis berbakat dari Italia banyak digunakan untuk menghiasi dinding istana.

Jadi selama pembangunan Istana Dolmahbace ini, infrastruktur istana dilengkapi dengan teknik terkini abad 19.

kamar istana
Kamar di Dalam Istana Dolmabahce (sumber: millisaraylar.gov.tr)

Pada masa republik, Kemal Attaturk sebagai presiden pertama Turki, tinggal di Istana Dolmahbace.

lokasi dolmabahce palace
Dolmabahce Palace Ada di Tepian Laut Bosphorus

Dolmahbace Palace terletak di Distrik Besiktas, Istanbul, Turki.

Tepatnya di depan stadiun klub Besiktas, sekitar 1 km dari Taksim Square.

Jadi kita bisa jalan kaki dari Taksim Square ke Istana Dolmabahce.

Google Maps Dolmabahce Palace bisa teman-teman lihat di bawah ini:

jam buka dolmabahce palace
Penampakan Dolmabahce Palace di Malam Hari

Harga tiket Dolmabahce Palace sekarang sekitar 1050 Turkish Lira/TL per tahun 2024.

Nilai ini setara dengan Rp 550.000/orang.

Harga tiket ini berlaku untuk pengunjung asing (non warga negara Turki).

Tiket tersebut sudah meliputi kunjungan ke 3 bagian istana yaitu bagian ruang utama, ruang Harem, dan museum lukisan.

Harga tiket tersebut juga sudah termasuk pemandu suara.

Untuk warga negara lokal, tentu saja harga tiket masuknya/HTM lebih murah sekitar 150 TL

Tiket masuk Istana Dolmabahce bisa dibeli secara online walaupun harganya sedikit lebih mahal.

Tapi teman-teman gak perlu antre di depan loket jika kalian beli secara online dan sudah dilengkapi dengan pemandu.

istana di Turki
Dolmabahce Palace Tampak Begitu Megah dan Mewah Walau Dari Jauh

Jam buka Dolmabahce Palace adalah pukul 09.00 – 17.00

Istana tutup setiap hari Senin sehingga kalian jangan sampai salah hari ya.

Di beberapa hari libur, Istana juga tutup seperti tahun baru, Idul Fitri, Idul Adha.

Informasi ini update tahun 2024.

Jika nanti ada perubahan informasi lagi, akan aku tuliskan di sini ya.

Bangunan Istana Dolmahbace sangat menawan, asri dan cantik sekali sehingga ketika berada di sini kita seperti tidak mau pulang.

Teman-teman bisa mengunjungi Istana Dolmahbace pada jam

Jangan datang terlalu sore karena Dolmahbace Palace tutup jam 5 sore.

Paling nyaman tuh berkunjung di pagi hari pada hari kerja karena tidak terlalu antre.

jam berkunjung dolmabahce palace istanbul
Istana Dolmabahce Dibuka Untuk Umum Kecuali Hari Senin

Istana ini wajib dikunjungi ketika berada di Istanbul.

Bukan hanya sebagai tempat rekreasi di Istanbul saja, namun dari Istana Dolmahbace kita bisa belajar mengenai sejarah kejayaan Islam masa lampu, arsitektur modern, dan sebagainya.

Biasanya, turis yang berkunjung ke Istanbul akan menginap di daerah Sultanahmet atau Taksim.

Jika teman-teman akan berkunjung ke Dolmabahce Palace, cara termudah menuju ke sana adalah dengan menggunakan tram.

istana terbesar di turki
Pintu Masuknya Begitu Megah

Tram T1 akan melewati Sultanahmet menuju Kabatas sebagai pemberhentian terakhir.

Nah dari Kabatas ini, kita bisa jalan kaki sekitar 10 menit.

Mudah kan?

Pas udah sampai di Kabatas, kita bisa melihat stadion besar bernama Vodafone Arena.

Stadion tersebut adalah milik Klub Sepakbola Besiktas.

Terus aja jalan menuju ke stadion tersebut dan dari stadion ini kita bisa melihat jelas lokasi Dolmabahce Palace di tepi laut Bosphorus.

Siapa yang memprakarsai Istana Dolmabahce?
Pemandangan Istana Dolmabahce Langsung Menghadap Laut

Kalau kalian menginap di Taksim, cara termudah adalah dengan menggunakan funicular F1.

Funicular adalah transportasi umum yang menghubungkan Taksim dan Kabatas.

Kalian naik dari funicular dari Stasiun Taksim lalu turun di Stasiun Kabatas.

Ketika sudah sampai di Stasiun Kabatas, langsung aja jalan menuju ke Stadion.

Jika bingung, teman-teman bisa lihat peta Dolmabahce Palace di Google Maps yang sudah aku sematkan di atas.

taman istana dolmabahce
Taman Istana (sumber: www.millisaraylar.gov.tr)

Istana ini begitu indah, megah, dan terawat sehingga sangat disayangkan jika melewatkan kunjungan ke Istana Dolmabahce.

Ada taman cantik di dalam istana ini.

Ketika masuk ke dalam entrance room, kita akan disuguhi dengan lampu kristal yang mewah.

Beberapa bagian dari istana ini juga dilapisi emas.

Tata letak peralatannya di dalamnya sangat simetris.

Kecantikan Istana Dolmabahce
Anak Tangga dari Kristal (sumber: millisaraylar.gov.tr)

Karpetnya, railing anak tangga, lampu kristal, dan bahkan pegangan pintunya tuh cantik banget.

Saat masuk ke dalam istana, kita akan disediakan plastik pembungkus sepatu agar menjaga lokasi tetap bersih.

Perlu diperhatikan bahwa kita tidak boleh memfoto ataupun ambil video isi istana, hanya boleh di luar istana saja.

Direkomendasikan untuk datang ke sini dengan tour guide resmi karena dari mereka kita bisa mendapatkan banyak informasi mengenai istana ini.

Pemandu wisata/guide akan menggunakan Bahasa Inggris sehingga lebih memudahkan bagi teman-teman yang tidak mengerti Bahasa Turki.

Ruangan di Istana Dolmabahce
Cantik Banget Arsitekturnya (sumber: millisaraylar.gov.tr)

Sekian cerita tentang salah satu destinasi wisata di Istanbul Dolmabahce Palace.

Semoga bisa memberikan gambaran sebelum kalian mengunjungi tempat bersejarah ini.

Update informasi terbaru selalu dicantumkan di official website Dolmabahce Palace.

Teman-teman bisa mengunjungi tempat wisata di Istanbul lainnya mumpung sedang berada di Turki.

Beberapa diantaranya sudah pernah aku tulis di blog ini.

Ada Bosphorus Tour, Grand Bazaar, Hagia Sophia, Blue Mosque, Gulhane Park, Taksim, Galata Tower, dan lain sebagainya.

Ubek-ubek aja ya blog aku ini.

Sampai ketemu di tulisan berikutnya ya.

Kategori: Turki

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses